Kali ini saya mau sharing sedikit tentang Cara Menginstall Theme Pada WordPress.
Ketika pertama kali dalam proses menginstall CMS WordPress ke dalam control panel website yang kita bangun, biasanya kita disuguhkan tema dafault dari WordPress. Sebagian dari kita mungkin akan langsung menggunakannya, namun sebagian yang lain biasanya sudah memiliki tema favorit yang ingin digunakan.
Untuk mengganti tema pada website berplatform WordPress sangatlah mudah. Kita dapat memilih tema yang sudah disiapkan oleh WordPress pada bagian menu “Appearance-Themes“. Di sana ada banyak sekali pilihan tema yang dapat langsung digunakan secara gratis. Namun, apabila kita tidak menemukan tema yang cocok, kita dapat mendownloadnya pada situs-situs penyedia tema dari luar website.
Lalu, bagaimana untuk Cara Menginstall Theme Pada WordPress yang kita dapat dari luar tersebut? Mudah sekali. Caranya adalah sebagai berikut :
1. Masuk dalam area Dashboard
2. Pilih menu Appearance, lalu pilih menu Theme
3. Setelah itu pilih Add New
4. Lalu pilih Upload Theme
5. Kita akan mengupload tema pilihan yang sebelumnya telah kita download dari situs penyedia theme dan kita simpan dalam komputer kita. Untuk itu, selanjutnya kita pilih Choose File
6. Pilih tema yang akan kita pasang
7. Lalu klik Install Now
8. Selanjutnya, kita akan diinformasikan bahwa theme pilihan telah terinstall dalam website WordPress milik kita
9. Dan theme pilihan telah ada dalam urutan themes yang dapat kita gunakan dalam menu Appearance
10. Untuk dapat menggunakannya, kita tinggal arahkan mouse ke theme pilihan, dan klik Activate
Taraaaa…
Yeeaay, tema website kita telah berubah sesuai keinginan dan pilihan kita. Bila dirasa kurang cocok, kita dapat mengubahnya lagi dengan tema yang lain. Bila telah menemukan tema baru, cara menginstall temanya tinggal mengikuti panduan cara seperti tadi di atas.
Dalam beberapa tahun terakhir, saya merasa semakin mudah dan semakin banyak kita bisa temui situs-situs penyedia Theme Untuk WordPress. Baik itu tema-tema dengan lisensi berbayar, maupun tema yang gratisan.
Beruntung, kemarin saya nemuin artikel yang merangkum alternatif pilihan Theme WordPress Gratis. Dan di artikel tema wordpress gratis hostinger.co.id ini kamu bisa temui puluhan Tema WordPress terbaik di tahun 2018, yang dapat kamu jadikan pilihan tema untuk dipasangkan di website kamu 🙂
Kami juga menyediakan theme premium dengan harga terjangkau. Bisa hubungi Anggia Nunik via wa atau sms di nomor 0812-9797-1434 atau melihat pilihan theme pada www.webdesainid.net
Selamat berburu theme pilihan 🙂
Comments